Jika AI Menguasai Dunia - Episode 2 : Teman Terbaik 1


Ini adalah terjemahan tidak resmi yang dibuat oleh penggemar. Mohon tidak di redistribusikan (repost), digunakan sebagai acuan terjemahan ke bahasa lain, atau scanlation.

Penerjemah: Bayan & Agito | Editor: Agito

--




Episode 2
Teman Terbaik 1

*

"Sebagai AI pun, tidak semua AI itu sama."

*

"AI abad ke-21 dipengaruhi oleh keluarga, teman, dan lingkungan sekitarnya."

"Mereka berevolusi untuk menghadapi berbagai aspek."

*

"Bahkan jika tipenya sama."

*

"Ada AI yang lebih ramah lingkungan."

*

"AI sudah bukan lagi benda."

"Mereka sudah menjadi teman kita."

*

Keakraban dengan Manusia!

*

Kemampuan Menghadapi Krisis!

*

Dan...

*

Kemampuan Berempati

*

Total Hadiah
1 Milyar!

*

"Penting untuk mempertimbangkan sampai sebebas apa AI mendobrak cetakannya."

'Ketua Pengembangan AI Raum Robotics'
'Lee Yookjong'

*

"Saya akan melihat seberapa akrab mereka dengan manusia."

'Profesor Psikologi Universitas Hano'
'Im Euna'

*

"Poinnya adalah mereka sudah berubah menjadi kepribadian baru macam apa."

'CEO Our Toy'
'Jang Oin'

*

Pilihlah Peliharaan Terbaik!!

*

A.I
Teman Terbaik

*

"Dimulai sekarang!!"

[Waaaah]

*

"Halo pemirsa!"

"Saya MC Lee Rumi!"

"Dan Kim Hansol!"

*

"Halo~~"

[Waaaah]

*

"Pasti semuanya sudah menantikan 8 peserta yang lolos babak penyisihan!"

"Benar, sudah ditunggu-tunggu, nih!"

*

"Kalau begitu!! La~ngsung saja kita temui!"

[Waaa]

*

[Pats]

Kontestan Pertama yang Tampil!

*

"Halo! Saya MyoMyo!"

[Waaaah]

Kontestan No. 1

My Muse MyoMyo

*

'Robot kotak musik biasa, MyoMyo.'

'Saat pemiliknya mulai bosan dengan musik yang sudah ada...'

*

'Hebatnya, dia mulai menggubah lagu!'

*

Skor Kualifikasi MyoMyo

Kepandaian
Empati     Kreativitas
Fleksibilitas

65 Poin!

*

Robot Puppy DingDing

Kontestan No. 2

*

'Menyadari ada perampok yang masuk ke rumah!'

'Mengakses wi-fi dan melapor polisi untuk melindungi pemiliknya!'

*

"Kalau bukan karena DingDing, pasti akan terjadi hal buruk."

*

Skor Kualifikasi DingDing

Kepandaian
Empati     Kreativitas
Fleksibilitas

70 Poin!

*

Epic Toy Kokomo

Kontestan No.3

63 Poin!

*

New Core Pupa

Kontestan No. 4

71 Poin!

*

Kontestan No. 5

Pocket Pet Chalttogi

59 Poin!

*

Kontestan No. 6

Epic Toy TtooTtoo

78 Poin!

*

Kemudian...

Karya Terbaru Perusahaan AI Ternama Neotix!!

[Jreng]

A.u.r.o.r.a!

*

[Waaaah]

*

'Di bawah kepemilikan Profesor Universitas'
'Dengan bentuk humanoid terbaru yang menjalankan program budaya dan ilmu pengetahuan'

'Dia memiliki pengetahuan yang tidak kalah dengan AI profesional,'

*

'Master dunia peliharaan dengan empati yang luar biasa!'

*

Kepandaian
Empati     Kreativitas
Fleksibilitas

90 Poin!

*

"Popularitas Aurora hebat sekali!"

"Kita harus menemui kontestan terakhir, 'kan?!"

*

Penampilan Kontestan Terakhir...

[Pats]

Nursing Bot Duri

45 Poin!

*

"Skornya rendah..."

"Itu bukan peliharaan 'kan...?"

*

"Duri berpartisipasi sendirian tanpa wali."

[Kluk] [Kluk]

*

"Dia bukan robot peliharaan, tapi robot perawat medis."

[Kluk] [Kluk]

*

"Bagaimana kejadiannya, Duri?"

"Mengapa kamu berpartisipasi sendirian?"

*

"......"

"Saya"

*

"Tidak bertuan."

Studio Hening...

*

"Anu..."

"Sebagai robot perawat pun, Duri adalah tipe yang sudah cukup lama 'kan?"

*

"Bukankah skornya terlalu rendah?"

*

"Apakah karena dia bukan robot yang kita kenal seperti robot peliharaan lainnya?"

*

"Apakah kamu memiliki keahlian?"

*

"Kamu harus menarik perhatian para penonton!"

*

"......"

Duri yang Sedang Galau...

*

"Piip"

*

[Treek]

[Kriet]

[Kriet]

*

[Kriet] [Kriet]

*

[Kreee]

*

"Kincir angin..."

[Wus] [Wus]

*

*

[Kikik]

"Apaan tuh?"

[Haha] [Ha]

[Kikik] [Kikik]

*

"Oh... Em..."

Reaksi Dingin di Studio...

*

"Yap, pertunjukan yang bagus!"

"Berjuanglah dalam misimu!"

[Plok] [Plok]

*

"Ayo voting di Peliharaan Terbaik!"

"Sampai jumpa lagi di Ronde 2!"

*

[Bam] [Bam] [Bam]

A.I
Teman Terbaik

Bersambung ke Ronde 2!

*

"Cut!"

*

"Bagus, bagus, ditutup dengan baik!"

"Yak, kalian semua istirahat 10 menit saja!"

*

"Terima kasih~"

"Duri, sedang apa?! Kembali ke ruang tunggu!"

"!"

*

[Kikik] [Kikik]

[Wuung]

*

"Tapi Pak Produser, apa dia akan baik-baik saja?"

'Duuh pinggangku...'

"Siapa, si Kincir Angin?"

*

"Harus ada satu anak yang begitu buat dapat rating."
"Anak yang tampil dan melakukan hal aneh."

"Ah~ Benar juga"

*

"Lagipula pemenangnya sudah ditentukan~"

*

"Halo?"

*

*

"Kamu tidak mengisi baterai?"

*

"Aku Aurora."

*

"Aku Duri."

*

"Kincir angin itu menarik, tapi itu bukan jawaban yang baik."

"Menurut perhitunganku, orang-orang takut pada perilaku tidak terduga seperti itu."

*

"Rupanya begitu."

*

"Tentu saja, kemungkinan kamu menang hanyalah 0.5236%,"
"Tapi kamu dikritik oleh penonton dan sebagai hasilnya kamu..."

"Eng, terima kasih. Aku pasti akan menang!"

"!"

*

"Dasar bodoh."

*

"...?"

*

'Ruang Kendali'

"Bagaimana, hasil voting langsungnya sudah keluar?"

"Ah, iya! Ini dia."

*

"Coba lihat..."

*

Persentase Suara
55%

1st Aurora

1. 10-19 Tahun 20%
2. 20-29 Tahun 60%
3. 30-39 Tahun

"Memang jomplang, ya."
"Nggak perlu diranking!"

<Bersambung ke Teman Terbaik 2>

Comments

Popular posts from this blog

Jika AI Menguasai Dunia - Episode 2 : Teman Terbaik 5